Dunia pendidikan di masa depan dituntut untuk lebih dekat lagi dengan realitas dan permasalahan hidup yang tengah menghimpit masyarakat. Ungkapan School is Mirror Society (Sekolah adalah cermin masyarakat) Seyogyanya benar-benar mewarnai proses pendidikan yang sedang berlangsung. Sebagai konsekuensinya, lembaga pendidikan harus ikut berperan aktif dalam memecahkan problem sosial.
Guru dan anak didik adalah padanan fase yang serasi, seimbang, dan harmonis. Keduanya berada dalam hubungan kejiwaan yang saling membutuhkan dalam perpisahan raga, jiwa mereka bersatu sebagai "dwitunggal". Guru mengajar dan anak didik belajar dalam proses interaksi edukatif yang menyatukan langkah mereka ke satu tujuan yaitu "kebaikan". Guru tidak hanya disanjung dengan keteladanannya, tetapi j…
Buku ini adalah potret pendidikan Indonesia, ada bagian yang membanggakan, memalukan, atau malah memilukan. Banyak kisah heroik dari para guru yang ditugaskan di pelosok Nusantara dan penuh dedikasi tinggi mengemban misi: mencerdaskan generasi masa depan bangsa.